RUMAH : Sekolah Unggulan Karakter

Bayangkan betapa bangganya anda, ketika anak anda memenangkan sebuah perlombaan, ia pulang dengan piala dan penghargaan atas kemenangannya berkompetisi dengan anak-anak lain. Apapun perlombaannya tidak menjadi sepenting titel kejuaraan yang anak anda peroleh, meski mungkin ia hanya memenangkan lomba makan kerupuk di acara tujuhbelasan lingkungan tempat tinggal anda! Dan bayangkan, betapa lebih bangganya lagi anda, jika dalam sepuluh atau tigapuluh tahun kemudian, ia menjadi seorang yang berhasil dalam profesinya, pemimpin yang dihormati banyak orang, dikenal berbagai kalangan masyarakat, dan membanggakan bangsa dan negaranya.
Semua orangtua, termasuk saya, pasti berharap keberhasilan hidup terjadi pada masa depan anak-anak kita; menjadi pemenang, menjadi pemimpin, pionir, dan pencetus ide. Diatas semua harapan tinggi tersebut, setidaknya, kita berharap anak-anak mendapatkan kehidupan yang jauh lebih baik dari yang semua orangtua pernah dapatkan. Tetapi bagaimana caranya memastikan bahwa anak-anak kita kelak mendapatkan kehidupan yang jauh lebih baik dari orangtuanya? Apa yang hendak anda wariskan kepada anak-anak Anda? Semua orangtua pasti akan bekerja keras dan berupaya lebih giat untuk memastikan kesiapan masa depan anak mereka terjamin sejak awal.

Tetapi apakah semua itu cukup untuk menjamin kehidupan mereka lebih baik seperti yang kita harapkan? Uang tentu saja dapat memenuhi hampir semua kebutuhan, tetapi ingat, justru hal-hal yang terpenting di dunia, tidak dapat dibeli dengan uang! Dapatkah anda membeli cinta kasih tulus? Kebaikan? Toleransi? Adakah toko khusus yang menjual Karakter? Dimana dapat membeli kejujuran? Atau dimana kita memesan dalam jumlah banyak Ketaqwaan dan Keluhuran Hati? Sekali lagi, saya tekankan, tidak ada orangtua atau guru yang gagal, yang ada hanyalah para orangtua terlalu sibuk dan berhenti mendengarkan anak-anak mereka.

Pembentukan karakter ternyata jauh lebih penting untuk mempersiapkan anak-anak atas masa depan mereka. Keberhasilan, kesuksesan dan ketenaran tidak pernah kekal, tetapi keunggulan karakter –lah yang dapat membuat mereka menjadi pemenang dan pemimpin berhasil dalam hidup mereka, tidak peduli jenis pekerjaan apa yang akan mereka kerjakan nanti, berapa jumlah gajinya setiap bulan dan dimana mereka akan tinggal. Mereka akan bersemangat untuk hidup sebagai pemenang, ketika dengan keunggulan karakter, mereka merasa berbahagia dengan kehidupan yang mereka dambakan, dan bukan yang kita tentukan bagi mereka.

Ini adalah sebuah kebenaran : ”Tidak ada anak yang gagal atau bodoh, mereka hanya tidak tahu apa yang seharusnya mereka lakukan dan kebingungan dengan semua tuntutan orangtua dan pengajar mereka tentang hidup mereka.” Tidak ada yang benar-benar mempertanyakan kepada anak-anak apa yang mereka inginkan. Dan ketika anak-anak mengungkapkan apa yang mereka inginkan dalam hidup mereka nanti, sedikit orangtua yang benar-benar menyimak dan mengambil tindakan mengarahkan mereka pada tujuan yang hendak mereka capai.

Karakter tumbuh dari kebiasaan-kebiasaan yang dilatih, ditunjukan, diperbaiki dan diulang terus menerus. Dan inilah fakta sesungguhnya; “Tidak ada Sekolah Karakter sebaik di rumah”.

Tidak ada kurikulum paling efektif dalam Sekolah Karakter yang saya maksudkan ini, kecuali yang disusun bersama seluruh anggota keluarga. Itu sebabnya saya lebih menyukai istilah ‘kerja tim’ dalam project persiapan masa depan anak ketimbang ‘agenda tugas’ saat merancang apa yang dapat orangtua lakukan bagi anak-anak mereka sejak hari ini.

Anak-anak anda adalah calon pemimpin, setidak-tidaknya menjadi pemimpin atas hidup mereka sendiri! Dimana mereka memiliki kendali atas emosi mereka, dalam interaksi dengan orang lain, reaksi atas keadaan, sikap yang dipilih, ekspresi mereka dan pengambilan keputusan atas segala sesuatu yang terjadi pada hidup mereka nanti. Berikut beberapa langkah sederhana, dimana Anda dapat mengembangkan pendidikan karakter pada sekolah calon pemimpin di rumah Anda sendiri.
1. TANPA INSTRUKSI!

Anak-anak dilahirkan tanpa instruksi manual. Tapi ALLAH SWT memberikan panduan rohani di bathin anda, sebagai orangtua. Sebutkan nama mereka di setiap doa-doa Anda, dan minta hikmahNya dalam membina mereka. Anda bukan Super Parents Bekerjasamalah dengan TUHAN!
2. BUKAN GROSIRAN!

Saya selalu mengingatkan orangtua dimanapun saya berjumpa mereka, bahwa anak-anak anda tidak dilahirkan dalam kualitas grosiran! Mereka punya identitas sendiri, meski ketika mereka kembar empat sekalipun. Perlakukan mereka se-istimewa itu, sebab sesungguhnya mereka diciptakan dengan detail istimewa, dan tidak ada duanya di dunia!). Kenali anak-anak Anda, lebih baik dari orang lain. Gunakan waktu bersama dengan mereka, meski waktu anda terbatas, gunakan dengan kualitas. Biarkan mereka bicara dan Anda mendengarkan!
3. HOUSE RULES!

Di rumah, kami memiliki 12 peraturan yang kami rancang bersama-sama, dimana semua anggota keluarga mengikutinya. Sebagian memuat good-manners seperti menunggu orang lain menyelesaikan kalimat sebelum kita bicara, sesering mungkin mengucapkan “terima kasih”, weekend person-in-charge setiap minggu dan dapur kami tutup setelah jam 7 malam. Rancanglah House Rules Anda yang menyenangkan, mulailah dengan menyertakan kebiasaan-kebiasaan baik yang anda inginkan Anda wariskan pada anak-anak Anda.
4. ROAD MAPS!

Apa cita-cita anak-anak anda? Arahkan dengan spesifik, telusuri bersama seluk beluk profesi pilihan mereka, dan tentukan rencana bersama untuk mencapainya. Semua anak pernah bercita-cita menjadi dokter, tanyakan dokter apa?mengapa? kemudian bersama-sama membuat daftar hal-hal yang dibutuhkan untuk menjadi dokter. Dampingi mereka, saat menelusuri semua fakta tentang profesi, semangati mereka dan jangan padamkan impiannya! Jangan pernah katakan TIDAK MUNGKIN pada mimpi mereka, tapi katakan, ”Mari kita lihat apa INI MUNGKIN kita peroleh”.
5. EMOSI DALAM KENDALI!

Anak-anak juga sama seperti kita, kadang-kadang lepas kendali atas emosi. Jika mereka marah, sedih atau bahkan mengamuk. Jangan segera menghukum mereka, arahkan mereka untuk kembali tenang, agar mereka bisa mengungkapkan alasan kemarahan mereka, diskusikan apa yang sebaiknya mereka dan anda lakukan dengan keadaan itu. Bersabarlah, dan bersungguh-sungguh dalam menjembatani kebutuhan emosi mereka. Kadang-kadang anak-anak sulit berekpresi dan memilih diam atau menangis sebagai bahasa yang paling mereka ketahui untuk menarik perhatian Anda. Jika dibiasakan, mereka dapat menguasai diri dengan lebih baik.

Masih banyak cara praktis lainnya untuk memulai membangun karakter anak-anak anda di rumah, apapun yang hendak anda putuskan untuk lakukan, ingat Anda memegang peranan penting atas pembentukan Karakter Mereka!

Bila seorang anak hidup dengan penuh rasa aman, Ia belajar untuk beriman(Dorothy Law Notle)

Rumah adalah sekolah unggulan terbaik dalam bertumbuh sesuai potensi dan kepribadian anak-anak Anda menjadi pemimpin dengan Karakter Cemerlang . Persiapkan Mereka!

Leave a comment

Create a website or blog at WordPress.com

Up ↑